spot_img

Sejarah Golf: dari Skotlandia ke Seluruh Dunia

IAGC — Sejarah golf sangat menarik untuk disimak. Golf, pada mulanya, dimainkan dengan cara memukul kerikil di atas bukit pasir. Olahraga ini sempat dilarang di tahun 1457. Namun, golf terus berkembang dan memiliki bentuk permainan yang menarik.

Legenda golf Arnold Palmer pernah berkata, “Kesuksesan dalam permainan golf bergantung sedikit pada kekuatan tubuh, tapi lebih pada kekuatan pikiran dan karakter.” Golf sendiri saat ini kian populer di berbagai kalangan. 

Selain bisa dimainkan sendiri, golf juga bisa melibatkan permainan tim. Nah, apakah Anda tahu sejarah golf dan darimana permainan yang identik dengan kalangan atas ini berasal? 

Awal Mula Munculnya Golf

Permainan golf bermula di Skotlandia, di area dekat dengan ibu kota kerajaan Edinburgh. Dulu, orang-orang di sana memainkannya dengan cara memukul batu-batu kecil pada bukit pasir dengan menggunakan tongkat pendek.

Sayangnya, pada abad 15 — tepatnya di tahun 1457, parlemen Skotlandia Raja James II melarang permainan ini. Hal ini dikarenakan banyak warga yang antusias dengan golf menjadi lalai dalam latihan perang mereka. Walau begitu, masih banyak orang yang kala itu mengabaikan larangan ini.

Golf Kian Populer

Pada tahun 1502-lah golf baru mendapatkan persetujuan dari kerajaan setelah Raja James IV (1473 -1513) dikenal dengan monarki golf pertama di dunia. Popularitas permainan ini pun dengan cepat menyebar ke seluruh Eropa hingga abad 16 berkat dukungan Raja. 

Di Inggris, golf diperkenalkan oleh Raja Charles I, sedangkan Maria Ratu Skotlandia memperkenalkan olahraga ini di Perancis, di mana dia mengenyam pendidikan di sana. Dari sinilah istilah caddy berasal. Caddy merujuk pada pembantu militer Perancisnya, yaitu cadets.

Kompetisi Golf Internasional Pertama

Di Skotlandia sendiri, lapangan golf utamanya adalah Leith. Di tahun 1682, Leith menjadi tempat diselenggarakannya pertandingan golf internasional pertama. Pada laga tersebut, Duke of York dan George Patterson mewakili Skotlandia mengalahkan dua bangsawan asal Inggris.

Permainan golf secara resmi diakui sebagai cabang olahraga ketika para bangsawan pegolf di Leith meresmikan klub golf pertama di tahun 1744. Dengan adanya klub tersebut, Leith mengadakan pertandingan golf tahunan dengan hadiah perak. 

Aturan tertua untuk permainan ini berasal dari tahun 1744. The Honorable Company of Edinburgh Golfers mencatat beberapa peraturan golf pada “Articles and Laws in Playing at Golf.” Sepotong sejarah golf kuno ini tersimpan rapi di Perpustakaan Nasional Skotlandia.

Demikianlah sejarah awal mula munculnya permainan yang kini kita sebut sebagai golf. Olahraga ini terus berkembang dan memiliki penggemarnya di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Semoga info tentang sejarah golf dapat menjadi referensi Anda. (ymn/IAGC/Berbagai Sumber)

Baca juga: 6 Aturan dalam Golf yang Harus Diketahui

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
240FollowersFollow
3,912FollowersFollow
Livin Mandiri
Media Partner

Latest Articles